• ,
  • - +

Artikel

SD Rantedunia Segera di Renovasi, Ombudsman Tetap Lakukan Monitoring
• Kamis, 07/02/2019 • Ali Akbar
 
Kondisi terkini SDK Rantedunia, desa Takandengan, Kec. Tapalang, Kab. Mamuju.

Mamuju - Tim Ombudsman RI Sulawesi Barat, akhirnya menutup pengaduan masyarakat terkait kondisi SD Rantedunia di Kecamatan Tapalang - Mamuju. Kamis (07/02/19), sebelumnya Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kab. Mamuju dilaporkan ke kantor Ombudsman RI lantaran kondisi sarana dan prasarana SD Rantedunia yang tidak memadai sebagaimana sekolah dasar lainnya di daerah itu, bahkan proses belajar mengajar masih terbagi di dua tempat berbeda.

SD Rantedunia yang dibangun pada tahun 1993 saat ini memiliki 5 orang guru yang terdiri 2 orang tenaga guru ASN dan 3 orang tenaga guru kontrak. Jumlah siswa sebanyak 66 orang yang terbagi 2 kelompok belajar mengajar, pertama di sekolah induk SD Rantedunia sebanyak 24 siswa, sementara di kelas jauh SD Kecil Palada sebanyak 42 siswa.

Proses tindaklanjut yang dilakukan oleh Tim Ombudsman, meminta penjelasan dan klarifikasi Dinas Pendidikan, Pemuda dan olahraga Kab. Mamuju. atas tindaklanjut tim Ombudsman RI Sulbar, SD Rantedunia akhirnya masuk dalam daftar verifikasi Kementrian PUPR Perwakilan Sulawesi barat yang selanjutnya akan masuk dalam daftar usulan bangunan sekolah yang akan di renovasi.

Asisten Ombudsman RI Sulawesi Barat Nurul Alif Densi mengatakan, setelah menerima keterangan dari pihak terkait timnya akhirnya menutup laporan dan akan memantau melalui monitoring secara berkala. "Kami sudah dapat penjelasan dan kita tutup dulu, tapi tetap kita monitoring. Jadi selama tahun 2019 ini kita akan pantau terus itu untuk memastikan proses renovasi itu dilaksanakan," Tutup Nurul Alif Densi.


Loading plugin...



Loading...

Loading...
Loading...
Loading...